Sabtu, 07 Februari 2009

CURHATKU DENGANMU

Wahai Muslimah…..Wahai Bunga Mawar...

Saya Yakin, Saudariku Muslimah tidak akan rela jika saudariku masuk ke dunia ini lalu kita keluar daripadanya begitu saja, Dengan tangan kosong dan kehampaan. Kita tidak mungkin bisa hidup bahagia, seperti orang-orang awam yang tidak memiliki cita-cita, yang tidak berusaha mencapai kemuliaannya, Yang tidak memberikan kontribusi dan kemanfaatan dalam hidupnya, yang tidak dikenang lagi begitu kematian menjemputnya.
Karena itu, Kita harus memiliki keistimewaan. Ya, Kita harus istimewa… Tetapi istimewa dalam pandangan Rabb alam semesta. Hendaknya sang Kholiq melihat diri kita Istimewa dibanding orang lain, dengan membawa semangat Islam dan Dakwah kepadanya. Kita harus istimewa dalam usaha yang terus-menerus untuk mencapai puncak prestasi agama, dan senantiasa bergerak mencapai yang terdepan.
Ya, Kita harus istemewa…Sigap dan cepat dalam melakukan kebaikkan sebelum orang lain. Demikianlah hendaknya kita hidup…Jika tidak, apalah artinya hidup ini, jika benar memaknainnya sebagai hidup yang sebenar-benarnya.
Seorang muslimah itu seperti ikan yang cantik warnanya. Ia hidup di lautan dakwah kepada Alloh. Ia berenang di dalamnya dengan penuh kelincahan. Ia sangat menikmatinya. Jika dia dikeluarkan dari lautan itu, maka perlahan-lahan ia akan sekarat dan kemudian menjadi matilah nilai-nilai keindahan dalam hidupnya.


TIPS MENJADI MUSLIMAH SEJATI ELOK MENAWAN HATI
Persebahan dari KARIR MUSLIMAH…

1.Jadilah Manusia yang enerjik, sederhana dan luwes. Jauhilah kekakuan dalam gerak Anda…., Dalam Ucapan Anda…, Bahkan hingga dalam Penampilan dan mimik tubuh Anda. Senyum Anda yang manis adalah jalan yang tepat untuk merebut hati orang lain. Jangan seperti air yang tergenang, sehingga akan berubah warna, rasa dan aromamu bersama berlalunya waktu, lalu Anda menjadi wanita yang tidak penting dan tidak memiliki tujuan.

2.Jadilah seperti sungai yang mengalir terus dengan deras. Sehingga senantiasa dalam suasana baru. Rasamu manis, aromamu wangi dan penampilanmu menyenangkan hati. Ilmu, Amal, Sabar…, Sabar…,Sabar…


3.Tentang Hubungan Dengan Orang Lain
Bangunlah hubungan yang Harmonis dengan Orang lain, Mulailah dan bersegeralah, jangan menunggu orang lain yang melakukannya kepada Anda, berkenalanlah dengan tetangga Anda. Jangan tunggu mereka mengetuk pintu Anda, Hilangkan Sikap ego Anda, Hilangkan rasa malu yang berlebihan, biasakanlah Anda yang memulai pembicaraan dengan orang yang duduk disamping Anda, baik dalam suatu acara tertentu, di tempat umum atau di kendaraan umum, Sikapilah permasalahan dengan wajar. Demikianlah seorang muslimah memang harus enerjik…enerjik…enerjik…
Berkorbanlah untuk orang lain, Karena hati manusia ditakdirkan senang terhadap orang yang berbuat baik kepadanya. iya nggak?. 
Bagikanlah senyum, maaf, sedekah, Anda…
Bicaralah dengan kata-kata yang menyenangkan, sebab perkataan bisa menawan hati.  Bukan begitu?
Jangan berlebihan dalam berteman juga dalam mengasingkan diri…
Hormati dan muliakanlah orang yang lebih tua. Sayangi dan kasihilah orang yang lebih muda…
Dahulukanlah orang lain, jangan dahulukan diri Anda…
Jangan bicara tentang hal yang tidak Anda ketahui..
Jadilah orang yang pandai mencintai dan dicintai orang lain…
Jangan suka ikut campur dalam hal-hal yang bukan urusan Anda, serta dalam hal yang Anda tidak dimintai pendapat. Karna setiap orang memiliki Privacy (hal pribadi).

4. Maaf, Apa Suara Anda Keras?
Bicaralah dengan Suara yang wajar…jika nada suara Anda termasuk tinggi maka usahakan untuk merendahkannya. Sebab suara tinggi ketika berbicara dengan orang lain bisa ditafsirkan secara negatif. Lagi pula, Secara umum, suara yang tinggi tidak cocok untuk kaum wanita. Ya kan…

5.Ingat!!! Penampilan Anda adalah pesan dakwah pertama yang keluar dari diri Anda sampai ke hati mereka, tanpa kata-kata.

6.Jauhi Orang-orang Bodoh
Jika Anda merasa, orang yang berbicara dengan Anda bukan pelajar sesungguhnya, sehingga selalu membantah dan menyombongkan diri, maka jangan hamburkan waktu Anda dengan melayani bicara. Karena Alloh berfirman dalam (QS. Al-A’raf:199) “Dan berpalinglah kamu dari orang-orang yang bodoh”. Sebaliknya jika dia seorang pelajar tulen, maka layanilah bicara dan sabarlah atasnya, serta ucapkanlah kata-kata yang lembut. Semoga dengan demikian, Alloh memberinya petunjuk pada kebenaran dan menjadikannya mengerti, meski harus membutuhkan waktu. 

Demikian Semoga Bermanfaat.
Read more / Selengkapnya...

read More..

Selasa, 27 Januari 2009

PERUMPAMAAN WANITA MUSLIMAH

Wanita Muslim itu seperti Mutiara, Diamond, barang mahal, memperlakukannya pun semestinya sangat lah hati-hati. Karena kalau tidak hati hati, Wanita Muslim bisa menjadi murah, bahkan tak ada harga.

Wanita muslimah bagaikan mutiara, persis sebagaimana yang dapat dilihat dalam sebuah riwayat yang telah diungkapkan oleh Imam Ali as: “Wanita adalah wewangian, bukan pahlawan perkasa”. Salah satu falsafah hijab (baca: jilbab) adalah, karena perempuan muslimah bagaikan mutiara. Artinya, dengan mengenakan hijab ia dapat ‘dikenal’ kedudukannya. Dan dengan berjilbab seakan-akan seorang perempuan telah memplokamirkan di hadapan khalayak bahwa perempuan muslimah tadi telah dapat memiliki dirinya sendirinya. Ia tidak ingin seorang laki-laki melihat kepadanya dengan pandangan gendernya, akan tetapi memandangnya dari segi insaniah-nya (sisi kemanusiaan). Kenapa wanita muslimah yang berhijab harus diperlakukan bak mutiara (batu mulia)? Karena dengan berhijab perempuan muslimah tidak dapat dijamah sembarangan. Ia memiliki harga (diri) dan kehormatan yang tinggi, yang tidak dimiliki oleh sembarang batu.

Selayaknya batu mulia, intan dan permata akan dikenal nilai dan harganya saat ‘dipamerkan’, bukan dikunci rapat-rapat dalam lemari besi. Walau dipamerkan, namun harus tetap diletakkan di kotak yang tertutup, sehingga orang-orang yang melihatnya tidak dapat dengan sembarangan menjamah dan mengusiknya. Wanita muslim bagai batu permata, namun bukan berarti lantas ia harus dikurung dan dipenjara dalam rumah saja. Artinya, ia boleh beraktifitas di luar, namun dalam beraktifitas ia harus selalu ‘menjaga penampilan’ sesuai yang dianjurkan agama. Bukan memamerkan tubuhnya dengan murah di depan khalayak sehingga lekuk tubuhnya dapat dinikmati dengan mudah dan menjadi obyek pemuas nafsu birahi lelaki mata keranjang. Read more / Selengkapnya...

read More..

Senin, 01 Desember 2008

MAKE UP MUSLIMAH

Jadikanlah Ghodul Bashor(menundukan pandangan)sebagai hiasan kedua mata anda niscaya akan semakin jernih dan bening.

Oleskan lipstik kejujuran pada kedua bibir Anda niscaya akan semakin manis.

Gunakan pemerah pipi dengan kosmetika yang terbuat dari rasa iman yang hanya tersedia di salon iman

Gunakan sabun istghfar untuk membersihkan dosa dan kesalahan yang anda lakukan

Rawatlah rambut anda dengan jilbab islami yang menghilangkan ketombe pandangan laki-laki asing yang membahayakan

Gunakan anting kesopanan pada dua buah telinga anda.

Hiasilah kedua tangan anda dengan sifat tawadhu'dan jemari anda dengan cincin persahabatan

Sebaik-baik kalung yang anda gunakan adalah kalung kesucian

Bedakilah wajah anda dengan air Wudhu' niscaya akan bersinar di hari kiyamat kelak.

Lakukan "Shoum tatthowwu"sebagai pelangsing tubuh anda. Read more / Selengkapnya...

read More..